Saturday, December 20, 2014

Prinsip Utama Wing Chun


Prinsip-prinsip Center Line:
  1. Menghadapi Center Line  atau menghadapi lawan dengan berhadapan langsung untuk mengontrol garis tengah.
  2. Mengendalikan Center Line menjaga dan menempati garis tengah dengan sikap dan kuda-kuda, agar  lawan tidak keluar dari kendali.
  3. Mengubah Center Line dilakukan saat lawan mulai mengendalikan center line seorang praktisi. Praktisi hanya perlu mengubah sudut serangan dan titik acuan dengan tepat  
  4. Kembali ke Center Line adalah satu rangkaian dengan konsep mengubah center line, yaitu selalu mencari dan mempertahankan garis tengah untuk mengendalikan lawan.
  5. Merusak Center Line adalah salah satu cara untuk mengubah garis tengah agar kembali dalam kendali praktisi. Pengubahannya lebih pada bagaimana menghancurkan center line lawan
  6. Mental Center Line adalah pikiran yang terfokus, bukan hanya dalam sebuah pertempuran saja tapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Pikiran terpusat adalah untuk melihat sesuatu dengan lebih jelas dan jernih. Dalam hidup, kesatuan yin dan yang diperlukan untuk menciptakan sebuah keseimbangan dan harmonisasi, seperti dalam prinsip Buddha dan Tao. Jika seseorang memandang masalah dari dua sisi, maka yang terlihat adalah sebuah harmonisasi sehingga tidak ada pro dan kontra. Sama seperti saat melihat lawan seseorang tidak akan melihat tekniknya, tetapi lebih melihat pada niat dan pikirannya.

No comments:

Post a Comment